REKRUTMEN CALON MITRA STATISTIK 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Batang Hari Regency

Integrated Statistics Service of BPS Batang Hari Regency, Jalan Jend. Sudirman, Muara Bulian at 08.00 AM until 03.00 PM.

REKRUTMEN CALON MITRA STATISTIK 2024

REKRUTMEN CALON MITRA STATISTIK 2024

November 7, 2023 | BPS Activities


Haloo, #SahabatData

BPS Kabupaten Batang Hari membuka pendaftaran calon mitra statistik untuk tahun 2024 dengan ketentuan dan persyaratan seperti yang tertera di gambar.

Perlu diketahui bahwa perekrutan ini merupakan satu-satunya rekrutmen calon mitra statistik untuk seluruh kegiatan survei/sensus di BPS Kabupaten Batang Hari pada tahun 2024.

Ayo, segera daftarkan diri dan jadilah bagian dari kegiatan BPS Kabupaten Batang Hari di tahun 2024.

 










A.     Persyaratan Calon Mitra Statistik

Calon Mitra Statistik BPS Kabupaten Batang Hari Tahun 2024 diharapkan memenuhi persyaratan sebagai berikut:

1.      Bukan Aparatur Sipil Negara (PNS dan PPPK);

2.      Sehat jasmani/rohani;

3.      Disiplin dan berkomitmen;

4.      Bersedia bekerja terikat kontrak;

5.      Bersedia mengikuti pelatihan (jika ada);

6.      Mampu berbahasa Indonesia dengan baik serta membaca dan menulis huruf latin;

7.      Mampu berkomunikasi dengan baik;

8.      Diutamakan berpendidikan minimal tamat SMA/sederajat;

9.      Diutamakan berdomisili di Kabupaten Batang Hari;

10.   Diutamakan berumur 18 s.d. 50 tahun pada saat registrasi;

11.   Diutamakan memiliki, menguasai, dan dapat menggunakan komputer/gadgettablet/smartphone;

12.   Diutamakan memiliki dan mampu mengendarai kendaraan bermotor;

13.   Diutamakan berpengalaman dengan kegiatan sensus/survei di BPS;

14.   Diutamakan berasal dari penduduk berdomisili lokal/setempat;

15.   Mampu bekerjasama dan berkoordinasi dengan anggota tim, pegawai BPS, Aparatur Desa/Kelurahan, Ketua/Pengurus SLS, dan lain-lain;

16.   Bersedia ditempatkan lintas wilayah dalam Kabupaten Batang Hari;

Bersedia ditugaskan dalam kegiatan sensus/survei apapun yang diberikan oleh pihak BPS Kabupaten Batang Hari.

 

B.     Tata Cara Pendaftaran

Tahapan pelaksanaan Rekrutmen Calon Mitra Statistik Tahun 2024 sebagai berikut.

1.      Bagi yang belum pernah terdaftar di website SOBAT BPS:

a.      Melakukan registrasi akun melalui website SOBAT BPS pada tautan https://mitra.bps.go.id/. Pendaftaran dilakukan pada menu Registrasi;

b.      Melakukan aktivasi akun melalui tautan yang dikirimkan ke e-mail yang didaftarkan pada akun SOBAT BPS;

c.      Melakukan login pada website SOBAT BPS dan melengkapi data diri/profil (mengunggah KTP, foto terbaru, dan ijazah). Pastikan Nama, NIK, Nomor Handphone, dan e-mail yang digunakan sudah benar dan masih aktif;

d.      Mendaftarkan pada pilihan kegiatan “Rekrutmen Mitra BPS 2024- Pendaftaran” dengan mengisi Provinsi, Kabupaten, dan Posisi Daftar.

2.      Bagi yang sudah pernah terdaftar di website SOBAT BPS:

a.      Melakukan login pada website SOBAT BPS dan melengkapi/melakukan pemutakhiran data profil (mengunggah KTP, foto terbaru, dan ijazah);

b.      Mendaftar pada pilihan kegiatan “Rekrutmen Mitra BPS 2024-Pendaftaran" dengan mengisi Provinsi, Kabupaten, dan Posisi Daftar.

3.      Pendaftar yang dinyatakan diterima Seleksi Administrasi akan melakukan pemilihan jadwal Seleksi Kompetensi.

4.      Pendaftar yang sudah mempunyai jadwal Seleksi Kompetensi wajib melakukan seleksi pada hari yang telah dipilih dan tidak bisa meminta jadwal ulang.

5.      Pendaftar yang tidak mengikuti Seleksi Kompetensi tidak dapat melanjutkan proses rekrutmen dan dianggap mengundurkan diri.

6.      Petunjuk panduan registrasi akun SOBAT dapat dilihat selengkapnya pada: s.bps.go.id/PanduanRegistrasiAkunSOBAT.

7.      Petunjuk panduan pendaftaran Calon Mitra Statistik Tahun 2024 melalui website SOBAT BPS dapat dilihat selengkapnya pada: s.bps.go.id/PanduanDaftarRekrutmenMitra2024.

 

C.     Jadwal Seleksi

1.      Pengumuman Pendaftaran: 7 November 2023

2.      Proses Pendaftaran: 7-20 November 2023

3.      Tahap 1: Seleksi Administrasi: 7-20 November 2023

4.      Tahap 2: Pemilihan Jadwal Seleksi Kompetensi dan Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 23 November-3 Desember 2023

5.      Tahap 3: Seleksi Akhir: 4-8 Desember 2023

6.      Pengumuman Hasil Rekrutmen Calon Mitra Statistik BPS Kabupaten Batang Hari Tahun 2024: 15 Desember 2023

 

D.    Ketentuan Lain-Lain

1. Tujuan pelaksanaan rekrutmen calon mitra BPS adalah untuk mengumpulkan database Mitra Statistik BPS untuk seluruh kegiatan survei maupun sensus di BPS Kabupaten Batang Hari pada tahun 2024, bukan merekrut pegawai kontrak bulanan/tetap;

2.   Rekrutmen ini adalah satu-satunya rekrutmen untuk seluruh kegiatan BPS Kabupaten Batang Hari selama tahun 2024 (baik pendataan lapangan maupun pengolahan);

3.   Mitra statistik yang akan berkontribusi dalam kegiatan survei/sensus BPS Kabupaten Batang Hari pada tahun 2024 adalah mitra yang direkrut melalui perekrutan mitra statistik 2024 ini;

4.  Mitra yang dinyatakan lulus hingga tahap akhir akan mendapatkan panggilan kerja sesuai dengan kapasitas masing-masing mitra dan kebutuhan survei/sensus BPS Kabupaten Batang Hari, sehingga tidak akan selalu terlibat dalam setiap kegiatan survei/sensus BPS Kabupaten Batang Hari;

5.  Setiap mitra yang dipanggil dalam kegiatan survei/sensus diharapkan siap untuk menjalankan tugas dan mengutamakan pekerjaan di BPS Kabupaten Batang Hari sesuai kontrak;

6. Seluruh informasi dan hasil rekrutmen akan diumumkan melalui website resmi BPS Kabupaten Batang Hari (batangharikab.bps.go.id) dan media sosial BPS Kabupaten Batang Hari (Instagram dan Facebook);

7.      Rekrutmen ini bukan rekrutmen PNS/PPPK/Honorer/PPNPN;

8.    Pendaftar tidak dipungut biaya apapun selama proses rekrutmen;

9.  Keputusan panitia rekrutmen bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat;


Hal-hal lain yang berkaitan dengan informasi rekrutmen dapat menghubungi narahubung BPS Kabupaten Batang Hari berikut:

1.      Aida – 0821 8576 6765

(Kec. Mersam dan Kec. Maro Sebo Ulu)


2.      Nafisa – 0857 4179 1742

(Kec. Muara Tembesi dan Kec. Batin XXIV)


3.      Erisa – 0822 8830 9524

(Kec. Muara Bulian dan Kec. Maro Sebo Ilir)


4.      Dias – 0878 3772 0329

(Kec. Bajubang dan Kec. Pemayung)


Berikut Pengumuman Rekrutmen Calon Mitra Statistik 2024 BPS Kabupaten Batang Hari: Pengumuman Nomor B-1945/15040/PL.200/11/2023

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN BATANG HARIJl. Jenderal Sudirman Muara Bulian - Jambi

Indonesia

36613

Telp : (0743) 21008 Fax : (0743) 21008 Email : bps1504@bps.go.id  

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia